BELAJAR
MENGENALI ALLAH DARI COBAAN
Oleh H. Salman Abdullah Tanjung, MA
M
|
enjadi seorang
mukmin, tidak dapat dimungkiri jika kita ingin mempercayai seseorang, maka
pertama-tama yang kita perlu ketahui adalah nama, sifat dan kedudukannya. Untuk
manusia cukup satu atau dua nama dan sifat, sudah menjadi modal dasar bagi kita
untuk mempercayainya. Sedangkan untuk mengetahui kedudukan Tuhan kita tidak
cukup mengenali satu nama-Nya atau satu sifat-Nya saja, Allah swt memiliki
nama-nama yang sangat agung dan indah dan pada setiap nama sudah memberi arti
sifat yang agung dan indah juga, sangat berbeda dengan nama manusia, namanya
tidak ada yang memberi makna atau sifat yang agung.
Dengan menyebut nama Allah kita diberi pahala, sedangkan menyebut nama
orang lain belum tentu kita memperoleh pahala, bahkan bila disebut-sebut kita
dapat dosa.
Salah satu keutamaan mengenal Allah Ta’ala, bila kita berada dalam satu
kesulitan seperti sedang ditimpa musibah, bencana atau penyakit, disaat-saat
kesulitan kita akan dapat mengetahui apakah kita termasuk dalam bilangan
hamba-Nya yang kenal kepada-Nya.